Future Mom

Suatu hari nanti, kau akan menjadi seorang ibu. Ibu dari anak-anak yang kelak kau dambakan akan menjadi syafaatmu dihadapanNya. Lalu apa yang telah engkau persiapkan?

Ingatlah... Tujuanmu Allah. Matangkan dirimu, dalam berpikir dan bertindak. Penuhi kepalamu dengan pengetahuan dan tsaqofah Islam. Jadikan syakhsiyah Islam itu melekat di dalam dirimu. Contohlah para ibu-ibu luar biasa yang telah berhasil mendidik dan membentuk anak mereka sehingga menjadi 'emas' di masanya...

Dan, yang tak kalah penting...
Hei, kau akan menjadi ibu dari anak-anak yang hidup di era super millenium. Artinya? Ya, kau harus siap untuk itu. Selain mematangkan diri dengan tsaqofah Islam, tentu kau juga harus menjejali kepalamu dengan pengetahuan-pengetahuan modern demi menyesuaikan diri dengan era kehidupan masa depan, dan mempersiapkan senjata untuk melawan gempurannya. Kau harus menjadi master dalam segala ilmu.

Mengapa tidak? Bukankah kau ingin menjadi seorang ibu dari generasi penakluk peradaban? Hingga kelak anak-anakmu akan merasa puas dengan ilmu yang diberikan ibunya. Mereka akan tersenyum bangga sebab memiliki ibu yang luar biasa. Masya Allah... :')

Jadi, persiapkan dirimu, mulai dari sekarang. Ini adalah kewajiban, bukan sekedar angan-angan. Jauhi kemalasan dan kebodohan, jejali dirimu dengan segala macam pengetahuan, bacalah banyak buku, dan... Berdoalah kepada Allah. Bismillahirrohmanirrohim :')

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bersyukur masih bisa bersyukur.

Forget? No. JUST FORGIVE!

Space